TADEO TERCEPAT DAN TERHEBAT

banner 468x60

Ngawi.Frekwensipos.Com // Para pecinta dan pemerhati olahraga Drag Race pasti mengenal TADEO GRISELDYS RIHADATUL ‘AISY yang akrab dengan nama panggilan DEO. Sebagai Drag Racer termuda Deo telah memiliki segudang prestasi. Maka tidak berlebihan bila putra ke 5 dari pasangan Dian Andi Surya Putra dan Krisworini tersebut sebagai “Drage Racer Tercepat dan Terhebat”

Usianya masih sangat belia tetapi memiliki nyali dan kemampuan tingkat dewa. Deo yang lahir di kota Ngawi 16 Juni 2011 ini telah menjuarai berbagai kejuaraan nasional. Prestasi yang telah ditorehkan oleh Drag Racer kebanggaan masyarakat Ngawi, antara lain:

banner 336x280
  1. Juara 1 Bracket 11 detik dalam ajang Indonesia Drag Championship pada tanggal 13 Juli 2024.
  2. Juara 1 Bracket 11 detik dalam ajang Indie Drag Fest pada tanggal 22 September 2024.
  3. Juara 1 Bracket 10,5 detik dalam ajang Indonesia Dragrace Championship pada tanggal 5 Oktober 2024.
  4. Juara 1 Bracket 12 detik dalam ajang Dragrace Piala Kapiten pada tanggal 12 Oktober 2024 dan masih ada sederet catatan prestasi gemilang lainnya.

Pada saat ini Deo masih berstatus sebagai siswa kelas 9G SMP Negeri 1 Ngawi. Walaupun memiliki segudang prestasi, Deo tetap bersikap rendah hati dan ramah kepada semua orang. Di mata para gurunya Deo dikenal sebagai siswa yang sopan dan disiplin. Ketika ditanya tentang cita-citanya dengan mantap mengatakan ingin menjadi Pembalap F1.

Cowok ganteng yang berdomisili di Jl. Tirtodipuro RT.7 RW. 1 Paron, Ngawi ini memiliki pesan inspiratif yang sangat menarik. “Tidak ada yang peduli padamu, maka berjuanglah sampai berhasil”. Semoga semangat dan prestasi Deo menjadi inspirasi bagi generasi muda untuk mewujudkan cita-cita. ( BD.H )

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *